Kamis, 27 Mei 2010

video game malah bikin otak lemot..!!

Saluran air Peninggalan Suku Maya Ditemukan..!!


Sebuah tim peneliti dari Universitas Pennsylvania,Amrik baru saja menemukan sebuah kanal atau saluran air bawah tanah peninggalan suku maya di Palenque,Meksiko. Wilaya Palenque pertama kali dihuni pada tahun 100 Masehi,tapi tumbuh dan berkembang waktu periode klasik Maya berlangsung,sekitar tahun 250 sampai 600 Masehi. Tapi akhirnya kota ini ditinggalkan masyarakatnya sekitar tahun 800 Masehi.

Tim yang terdiri dari seorang arkeolog dan ahli hidrologi itu bilang kalau penemuan ini penting karena kanal air yang ditemukan merupakan contoh pertama rekayasa tekanan air di dunia.Tapi,mereka belum mengetahui bagaimana proses detailnya suku Maya menggunakan kanal air dengan sistem tekanan ini. Yang pasti, saluran ini sangat berguna pada musim hujan,untuk mengantisipasi banjir,atau setidaknya mengalirkan dan mengontrol air yang berlebihan. Saluran ini berada diatas permukaan tanah yang terjal dengan ketinggian 20 kaki.
Menurut pernyataan salah seorang peneliti yang diterbitkan di Journal of Archaeological Science edisi terbaru, sistem tekanan air sebelumnya diperkirakan diperkenalkan oleh bagsa Spanyol. Tapi, dengan adanya penemuan ini,maka ada bukti baru yang lebih tua. Berdasarkan data arkeologis, kondisi iklim musiman, bentuk geomorfologi, dan teori hidrolik, jelas menunjukan kalau suku Maya di Palenque sudah menerapkan pengetahuan empiris tentang saluran air bertekanan tertutup sebelum hadirnya bangsa Eropa.

Seorang professor rekayasa teknik sipil dan lingkungan bilang kalau dia takjub dengan temuan ini,karena suku Maya bisa membuat contoh tekanan air di wilayah mereka yang secara kondisi alamiah rasanya sulit dilakukan. Alasannya, saluran air bawah tanah bukan hal umum yang dibuat suku Maya karena mereka membangun kota dalam area kecil di atas tebing besar yang panjang.


sumber : kompas.com

Minggu, 11 April 2010

ambillah waktu untuk berfikir,,itu sumber kekuatan...

ambillah waktu untuk bermain,,itu adalah rahasia dari masa muda yang abadi...

ambillah waktu untuk berdo'a,,itu adalah sumber ketenangan...

ambillah waktu untuk belajar,,itu adalah sumber kebijaksanaan...

ambillah waktu untuk mencintai dan dicintai,,itu adalah hak istimewa yang diberikan oleh Tuhan...

 



http://safruddin.wordpress.com/2007/06/17/kata-kata-mutiara-–-3/